Tuesday 17 November 2015

Keagungan dan Kebesaran Al-Qur'an

Assalamualaikum sobat blog kali ini saya akan posting mengenai : 

Keagungan dan Kebesaran Al-Qur'an serta Tuntunan Terhadap Umat 

A. Keagungan dan Kebesaran Al-Qur'an 

Al-Qur'an sebagaimana dinyatakan di dalam Al-Qur'an sendiri adalah kalam dan wahyu Allah swt (asy-Syuraa : 2) yang berfungsi sebagai mukjizat bagi Muhammad Rasullah saw., pedoman hidup bagi setiap muslim, pengoreksi dan penyempurna terhadap kitab-kitab Allah yang diturunkan sebelumnya dan membaca adalah ibadah. Al-Qur'an adalah tali Allah yang sangat kuat, peringatan ang bijaksana dan jalan yang sangat lurus. Al-Qur'an adalah kitab yang mampu mengendalikan hawa nafsu. Apabila dibaca, lidah tidak akan bercampur dengan yang lainya. Para ulama tidak akan merasa kenyang dengannya. Al-Qur'an adalah kitab yang tidak akan rusak karena sering dibolak-balik (dibaca dan dipelajari). Kitab yang tidak akan pernah habis keagungan dan keindahannya. Kitab yang golongan jin tertegun-tegun ketika mendengarnya, sehingga mereka berkata " Kami talah mendengan al-qur'an yang agung, yang memberi petunjuk kepada kebenaran, karena itu kami beriman kepadanya." Barang siapa yang berkata berdasarkan pada al-qur'an, pasti akan mendapat pahala. Barangsiapa yang menghukumi sesuatu berdasar kepadanya, sungguh orang itu telah mendapatkan petunjuk menuju jalan yang lurus.
Keagungan, kebesaran, dan kesempurnaan Al-Qur'an antara lain ditentukan pula oleh kandungan ayat-ayat ang memiliki ciri-ciri terntentu :

a. Bijaksana (wisdom, hikmah). Suruhan dan laranganna selalu mengetuk peraaan, pikiran dan emosi. Mengajak manusia untuk berpikir dan berdialog dengan dirina. Cara penyampaiannya begitu banyak dan bervariasi. Kadangkala dengan suruhan dan larangan ang bersifat langsung, kadangkala dengan suruhan dan larangan yang bersifat langsung, kadangkala dikemukakan manfaat dan mudaratnya, kadangkala dikemukakan pula dengan pendekatan historis. Suruhan dan larangannya bersifat tadrij (bertahap, tidak sekaligus) sejalan dengan cara turunnya yang bertahap.

b. Dinamis. al-Qur'an mengajak manusia untuk aktif berpikir dan berbuat; dan dinamis dalam menata kehidupan. Selalu mengajak manusia untuk memanfaatkan segala potensi yang dianugrahkan Allah swt kepadanya; potensi pengdengaran, penglihatan, dan akal pikiran/hati untuk segala sesuatu yang bermanfaat sesuai dengan aturan dan ketetapan-Nya. Allah swt akan memberikan kehidupan yang baik dan pahala ang berlipat ganda bagi siapa saja, laki-laki maupun perempuan yang beriman dengan benar dan dinamis dalam beramal saleh.

c. Praktis. Dalam artian, bisa dilaksanakan oleh umat manusia. Allah swt menurunkan Al-Qur'an untuk dijadikan pedoman hidup oleh umat manusia. Karena itu, mustahil ada ayat Al-Qur'an yang tidak bisa dilaksanakan. Hanya manusia-manusia ang sombong dan takabur yang mengatakan bahwa ada ayat-ayat Al-Qur'an yang tidak bisa dilaksanakan. Hanya manusia-manusia yang sombong dan tabur ang mengatakan bahwa ada ayat-ayat yang tidak bisa dilaksanakan.

d. Keseimbangan(moderation) ayat-ayat Al-Qur'an senantiasa mendorong umat manusia untuk memiliki keharmonisan dan keseimbangan dalam kehidupan. Keseimbangan mental sprititual dengan fisik material, kehidupan individu dengan masyarakat, kehidupan dunia dengan akhirat, akan tetapi menjadikan akhirat sebagai tujuan akhir dan dunia sebagai alat dan sarana.


B. Tuntutan Al-Qur'an terhadap Umat manusia 

Tuntutan dan pedoman Al-Qur'an menyangkut semua aspek kehidupan manusia. Tuntukan untuk melaksanakan shalat dengan khusyu dan tertib. Tuntukan mengeluarkan zakat sebagai kewajiban yang pasti dari Allah swt. yang memiliki fungsi sebagai pembersih, penyuci dan pengembang harta, serta meningkatkan harkat derajat kehidupan golongan mustahik seperti fakir dan miskin; tuntunan untuk melaksanakan ibadah puasa dengan baik dan benar; tuntunan untuk melaksanakan ibaah haji bagi yang mampu karena di dalam wah ini terdapat kemanfaatan yang besar; tuntunan menata kehidupan masyarakat yang didasari kebersamaan, keadilan, dan musyawarah; dan lainya. 

Demikian tulisan yang saya tulis semoga bermanfaat ya. 
Daftar pustak : Abdalati, Muhammad.1980."Islam in Focus". Riyadh: WAMY.

No comments:

Post a Comment